(Dimuat Di Koran Tangsel Pos, Tanggal 8 Desember 2017)
Untuk mengatasi stagnasi pengangguran sekaligus mengurangi
kemiskinan, mulai tahun 2018 Presiden Joko Widodo akan menggulirkan program
padat karya cash. Program ini bertujuan untuk membuka lapangan pekerjaan sekaligus
meningkatkan daya beli terutama penduduk miskin di perdesaan. Selain
permasalahan daya beli, hal yang perlu dicermati lainnya adalah pola konsumsi
penduduk miskin yang sangat memprihatinkan. Hal ini tercermin pada konsumsi
rokok yang menempati urutan kedua terbesar setelah beras. Mungkinkah dalam program
padat karya cash nanti ditambahkan syarat untuk tidak merokok selama bekerja?Jumat, 08 Desember 2017
Selasa, 21 November 2017
Dibalik Asap Rokok Si Miskin
(Dimuat di Koran Kabar Banten, 21 November 2017)
Pekatnya asap rokok penduduk miskin seolah menjadi gambaran betapa rumitnya keterkaitan antara rokok dan kemiskinan. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik jumlah penduduk miskin di Indonesia pada Maret 2017 mencapai 27,77 juta orang atau 10,64 persen dari total penduduk Indonesia. Jumlah ini bisa jadi semakin sulit dikeluarkan dari lingkaran kemiskinan jika melihat pola konsumsi penduduk miskin yang sangat memprihatinkan. Hal ini tercermin dari belanja rokok yang masih menjadi pengeluaran terbesar kedua setelah beras. Padahal angka penderita gizi buruk dan stunting pada keluarga miskin masih tinggi.
Jumat, 17 November 2017
Revitalisasi Kawasan Kumuh Menguntungkan Siapa?
Salah satu program dan janji pasangan
Gubernur dan wakil Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno adalah
membangun pemukiman kumuh tanpa menggusur. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan
kualitas hidup penduduk tanpa menjauhkan mereka dari pekerjaan atau sumber
pendapatannya. Namun ada satu hal yang harus dipikirkan tentang pembangunan
kawasan kumuh ini apabila penghuni kawasan tersebut ternyata hanya menyewa dan
bukan milik sendiri. Bisa jadi dengan pembangunan kawasan kumuh ini hanya akan
menguntungkan pemilik kontrakan dan menyengsarakan penyewa karena adanya
kenaikan sewa rumah.
Rabu, 15 November 2017
JALAN TOL DAN EKONOMI KERAKYATAN
(Dimuat di Harian Analisa, 15 November 2017)
Jalan tol sebagai salah satu program unggulan pembangunan
infrastruktur pemerintah telah terbukti mempunyai dampak yang besar terhadap
perekonomian. Tidak terkecuali jalan tol trans Jawa yang akan menggantikan
jalur nasional dari Anyer hingga Banyuwangi. Harus diakui, keberadaan jalur
nasional selama ini telah menjadi tempat usaha dan sumber pendapatan bagi
ratusan ribu masyarakat sekitar. Dengan dibangunnya jalan tol trans Jawa, bagaimana
dengan nasib ribuan usaha mikro kecil di sepanjang jalur nasional tersebut?
Senin, 13 November 2017
Stagnasi Angka Pengangguran Banten
Pertumbuhan ekonomi Banten pada triwulan 3 tahun 2017 sebesar 5,62
persen dan jauh melampui pertumbuhan ekonomi nasional yang nilainya sebesar
5,06 persen. Namun demikian pertumbuhan ekonomi yang menggembirakan ini belum
mampu mengurangi tingkat pengangguran di Provinsi Banten. Bahkan pada kondisi
Agustus 2017 tingkat pengangguran terbuka di Banten mencapai 9,28 persen dan
menempati urutan kedua tertinggi di indonesia. Apakah ada yang salah sehingga
pertumbuhan ekonomi tersebut tidak mampu menyerap tenaga kerja di Banten?
Rabu, 18 Oktober 2017
Kenaikan UMK ditengah Lesunya Daya Beli
Upah Minimum Kabupaten (UMK) telah disahkan oleh Gubernur Banten dengan kenaikan sebesar 8,71 persen. Kenaikan ini sudah berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 78 Tahun 2015 dengan memasukkan komponen inflasi nasional 3,72 persen dan pertumbuhan ekonomi nasional 4,99 persen. Selalu menjadi polemik setiap tahun manakala pihak buruh tidak menerima kenaikan UMK tersebut karena dinilai belum memenuhi kebutuhan hidup layak bagi pekerja/buruh.
Senin, 02 Oktober 2017
Jalan Panjang Menyejahterakan Petani
Petani dan kesejahteraan. Dua kata yang hingga saat ini seolah sulit untuk bersatu. Kondisi terakhir, berdasarkan survei sosial ekonomi nasional yang dikeluarkan BPS, hampir separuh penduduk miskin di Indonesia bekerja pada sektor pertanian. Padahal di pundak merekalah harapan untuk mencapai swasembada pangan disematkan. Apalagi, ada sebanyak 39,68 juta orang tenaga kerja di Indonesia yang menggantungkan hidupnya pada sektor ini, baik itu sebagai petani maupun buruh tani. Hal ini berdasarkan hasil Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) oleh Badan Pusat Statistik (BPS) pada Bulan Februari 2017.
Kamis, 14 September 2017
Ekonomi Digital dan Matinya Usaha Konvensional
Dalam pekan ini dunia retail Indonesia dikejutkan dengan rencana tutupnya delapan gerai Ramayana di beberapa kota besar di Indonesia. Selain itu juga laporan tentang sepinya pengunjung pada banyak toko di berbagai pusat perbelanjaan seperti Glodok dan Mangga Dua. Apakah fenomena ini semakin mengaminkan bahwa daya beli masyarakat Indonesia tengah menurun sehingga mengakibatkan tutupnya banyak toko retail di Indonesia?
Senin, 28 Agustus 2017
Daya Beli Yang Tertukar
Dalam semingggu terakhir banyak diberitakan
di media tentang penurunan daya beli konsumen di Indonesia. Hal ini berdasarkan
pengakuan dari Asosiasi
Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) yang mengatakan bahwa penjualan yang dicapai anggotanya pada semester
pertama 2017 turun sebanyak 20 persen. Namun dari beberapa indikator makro ekonomi menunjukkan
bahwa daya beli masyarakat Indonesia masih terjaga dan tidak mengalami
penurunan. Data dari Badan Pusat Statistik menunjukkan bahwa perekonomian
Indonesia pada triwulan dua 2017 mengalami pertumbuhan sebesar 5,01 persen.
Demikian juga dengan laju inflasi dari Januari hingga Juli berada dalam tataran
ideal yaitu sebesar 2,6 persen.
Rabu, 23 Agustus 2017
Kemiskinan dan Pertumbuhan Ekonomi
Kemiskinan adalah sebuah permasalahan sosial yang hampir selalu
melekat sebagai atribut bagi negara berkembang seperti Indonesia. Sehingga
tidak mengherankan setiap periode pemerintahan selalu memprioritaskan program
untuk mengurangi angka kemiskinan. Demikian juga dalam pemerintahan Presiden
Joko Widodo, pengentasan kemiskinan menjadi salah satu agenda dalam nawacita.
Meski dalam kenyataannya dalam 3 tahun pemerintahannya jumlah penduduk miskin
justru justru mengalami peningkatan dari 27,73 juta pada September 2014 menjadi
27,77 juta jiwa pada kondisi Maret 2017.
Senin, 10 Juli 2017
Peranan Media Dalam Mendongkrak Pariwisata
Masih segar dalam ingatan kita ketika Raja
Salman berkunjung ke Indonesia. Hampir seluruh media nasional memberitakan
kunjungannya termasuk perjalanan wisata
rombongan kerajaan tersebut ke Pulau
Dewata, Bali. Hal yang sama juga terjadi
pada kunjungan wisata mantan Presiden
AS Barack Obama ke Indonesia yang meliputi
Bali, Yogyakarta, dan Jakarta.
Pemberitaan media yang sangat masif tersebut merupakan
ajang promosi bagi destinasi wisata Indonesia di tingkat nasional maupun
internasional.
Minggu, 09 Juli 2017
Anomali Lebaran 2017
Lebaran pada tahun 2017 seolah tidak ada yang berubah jika
dibandingkan dengan lebaran pada tahun-tahun sebelumnya. Kemacetan di jalan
raya yang menyuguhkan pagelaran kendaraan yang mengular, hingga kenaikan harga
barang konsumsi seolah menjadi rutinitas tahunan yang selalu terjadi. Namun ada
satu hal yang seolah baru terjadi pada bulan Ramadan hingga lebaran kali ini
yaitu menurunnya penjualan ritel/eceran barang kebutuhan rumah tangga. Hal ini
diakui oleh ketua Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) Roy Mandey,
bahwa ada penurunan penjualan hampir semua barang jika dibandingkan dengan
musim lebaran pada tahun-tahun sebelumnya.
Sabtu, 03 Juni 2017
Mengatasi Ketimpangan, Mengentaskan Kemiskinan
Keberhasilan
pemerintah dalam memacu
pertumbuhan ekonomi sebesar
5,02 persen pada tahun 2016 atau lebih
tinggi jika dibandingkan dengan tahun 2015 yang tumbuh
sebesar 4,88 persen patut diapresiasi. Meski
pertumbuhan ekonomi ini dibawah target pemerintah, namun harus diakui bahwa
pertumbuhan ini mampu mengurangi tingkat pengangguran,
kemiskinan, dan
tingkat ketimpangan pengeluaran penduduk Indonesia dalam setahun terakhir. Namun demikian apakah
keberhasilan pembangunan ekonomi tersebut dinikmati secara merata oleh seluruh
lapisan masyarakat Indonesia?
Jumat, 26 Mei 2017
Peran Penting UMK di Indonesia
Small is beautifull.
Mungkin ini ungkapan yang pas untuk menggambarkan keberadaan Usaha Mikro Kecil
(UMK) di Indonesia. UMK yang saat ini berjumlah 26,71 juta unit usaha atau
98,33 persen dari seluruh jumlah usaha yang ada di Indonesia telah mampu
memberikan banyak manfaat bagi rakyat Indonesia. Meski secara perekonomian
nasional peran UMK ini sangat kecil dalam membentuk Produk Domestik Bruto,
namun keberadaannya telah turut serta menggerakkan roda ekonomi dan mampu
meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.
Minggu, 21 Mei 2017
Gubernur Baru, Harapan Baru
Provinsi Banten baru saja memiliki pemimpin baru hasil pilkada
serentak pada Bulan Februari 2017. Gubernur baru yang merupakan pilihan dari
sebagian besar masyarakat Banten ini harapannya mampu memberikan kemajuan dan
kesejahteraan bagi masyarakat Banten di masa yang akan datang.
Selasa, 16 Mei 2017
Inflasi jelang Ramadan
Indonesia sebagai negara dengan mayoritas penduduk beragama islam, bulan
suci Ramadhan tentu menjadi momen yang ditunggu oleh sebagian besar masyarakat.
Bulan suci nan mulia dimana seluruh umat muslim berpuasa dan banyak beramal
ibadah karena dilipatgandakan pahalanya.
Jumat, 17 Februari 2017
Mengatasi Ketimpangan
Keberhasilan
Provinsi Banten dalam memacu pertumbuhan ekonomi sebesar 5,26 persen pada tahun 2016 dan berada diatas pertumbuhan ekonomi
nasional patut diapresiasi. Jika dibandingkan dengan tahun 2015 yang tumbuh
sebesar 5,40 persen maka pertumbuhan ekonomi ini mengalami sedikit perlambatan
yang disebabkan oleh pertumbuhan negatif pada lapangan usaha pertanian,
kehutanan, dan perikanan. Meski demikian harus diakui bahwa pertumbuhan ini mampu
mengurangi tingkat pengangguran, kemiskinan,
dan
tingkat ketimpangan pengeluaran penduduk Banten
dalam setahun terakhir. Akan tetapi yang menjadi pertanyaan apakah keberhasilan
pembangunan ekonomi tersebut dapat dinikmati secara merata oleh seluruh lapisan
masyarakat Banten?
Kamis, 09 Februari 2017
Kapan Petani Bisa Sejahtera
Dalam beberapa bulan terakhir masyarakat Indonesia disuguhi oleh
lonjakan harga komoditas pangan terutama harga cabai rawit merah yang masih
berada diatas Rp.120.000,- per kilogram hingga akhir bulan Januari 2017 ini. Tingginya
harga cabai rawit ini ditengarai karena sedikitnya pasokan sebagai akibat dari
cuaca buruk yang berpengaruh terhadap produksi cabai di tingkat petani. Peningkatan
harga cabai ini
sangat memberatkan bagi konsumen, bahkan lonjakan harga cabai ini paling dominan dalam memberikan andil
terhadap inflasi Bulan Januari 2017 yaitu sebesar 0,10 persen.
Minggu, 05 Februari 2017
PR Besar Ketenagakerjaan Kita
Masyarakat Indonesia kembali dikejutkan
dengan berita tenggelamnya Kapal di perairan Tanjung Rhu, Johor Malaysia pada
Hari Senin 23/01/2017. Kapal tersebut diduga mengangkut TKI ilegal yang akan
memasuki Malaysia. Hingga Kamis 26/01/2017, jumlah korban meningal yang
ditemukan berjumlah 18 orang. Peristiwa ini sekaligus menambah panjang daftar
kecelakaan kapal pengangkut TKI ilegal setelah sebelumnya pada 2 November 2016
yang menewaskan 54 korban jiwa dalam perjalanannya dari Johor menuju Batam.
Jumat, 27 Januari 2017
Korupsi Dan Partisipasi Publik Perempuan
Pada akhir tahun 2016 kemarin,
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan terhadap Bupati
Klaten di Jawa Tengah. Penangkapan ini semakin menambah daftar politisi
perempuan yang terjerat kasus korupsi di Indonesia. Padahal dengan terpilihnya
kepala daerah perempuan selain meningkatkan hak dan ruang bagi perempuan dalam
berpolitik sehingga menjadi sama dengan laki-laki juga diharapkan mampu
memperbaiki citra politisi dan mampu mengurangi kasus korupsi yang terjadi di
Indonesia.
Sabtu, 14 Januari 2017
Disparitas UMK dan Relokasi Industri
Pemerintah Provinsi di seluruh Indonesia telah menetapkan
besaran Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) yang berlaku mulai tanggal 1 Januari
2017. Penetapan UMK ini menimbulkan protes ketidakpuasan dari buruh karena
tidak mencerminkan kebutuhan hidup layak bagi pekerja lajang. Selain menyisakan
ketidakpuasan dan tuntutan pencabutan PP No.58 Tahun 2015, penetapan UMK tahun
inipun menyisakan kesenjangan yang semakin lebar antar Kabupaten/Kota di
seluruh Indonesia.
Langganan:
Postingan (Atom)
#139 Kemiskinan Dalam Tekanan Inflasi
Tren penurunan jumlah penduduk miskin pasca pandemi sedikit terganggu dengan lonjakan inflasi yang terjadi pada akhir tahun 2022. Hal ini di...
-
Setelah postingan sebelumnya tentang drama emak-emak mengejar beasiswa di usia yang tak lagi muda viral (ceileee sok ngartiss ban...
-
Pertama kali dihubungi oleh adinda Nurin untuk mengisi acara seminar di grup perempuan BPS menulis, rasanya saya belum memiliki kapasitas...
-
(Dimuat di Kolom Opini Republika, 25 November 2022) Perekonomian Indonesia mampu tumbuh mengesankan di tengah ancaman resesi global saat i...